Sabtu, 31 Januari 2015

JOC di Simposium Indonesia-Jepang: Kekuatan Akar Rumput Merubah Dunia


Satu lagi pengalaman menarik di dalam komunitas Jakarta Osoji Club adalah pak Dewanto Backri alias Tsuyoshi Ashida sang Founder JOC telah diundang dalam acara Simposium Indonesia Jepang New Partnership 28 Januari kemarin di hotel Borobudur.

Pengalaman ini tentu saja sangat menarik karena acara tersebut merupakan acara besar yang melibatkan 2 negara baik pemerintah maupun swasta dalam menjalin hubungan kerjasama yang lebih erat menuju kehidupan yang lebih baik. 


Banyak pengunjung baik orang Jepang maupun orang Indonesia yang sangat tertarik untuk bertanya tentang JOC di acara ramah tamah yang berlangsung malam hari setelah makan malam.  

Beberapa member JOC hadir dan membantu Ashida-san menjelaskan tentang JOC kepada pengunjung yang bertanya. 

Kemudian Ashida-san diminta naik ke atas panggung dan mempresentasikan pengalamannya selama ini dalam membangun kekuatan akar rumput khususnya di kalangan anak muda Indonesia. Generasi muda Indonesia yang memegang peranan penting masa depan bangsa Indonesia menjadi fokus JOC dalam menghimpun kekuatan akar rumput tersebut untuk merubah keadaan lingkungan kota Jakarta menjadi lebih baik. 




Setelah itu, seorang presenter radio Osaka merasa tertarik untuk mewawancarai JOC dan akhirnya Ashida-san dan 3 orang anggota JOC yang hadir dalam acara tersebut berbagi pengalamannya selama menjadi relawan JOC di berbagai kegiatan selama ini.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar