Jumat, 20 Februari 2015

Sebuah Harapan

Sebuah harapan tiba tiba saja muncul di kegiatan hari ini, sudah cukup lama ia tidak kelihatan.

Ia adalah sekaligus misi bagi JOC. Gambaran harapan saya melalui kegiatan JOC adalah suatu saat para pengikut JOC berrumah tangga dan mempunyai anak. Tidak hanya berrumah tangga dan mempunyai anak tetapi sang orang tua yang pernah berusaha bersama menuju cita-cita kita semua yaitu mengaungkan slogan JOC 'malu buang sampah sembarangan' melalui kegiatan JOC hendaknya mengajarkan anak mereka buang sampah adalah sesuatu yg memalukan.. Jika calon orang tua dari members JOC semuanya demikian nanti nantinya, maka itu menjadi harapan bagi kita yang telah megikuti kegiatan selama ini secara nyata.. Dengan demikian gambaran saya akan menjadi kenyataan.. Saya percaya itulah misi JOC.. Kehadiran Desi Astuti mengandung harapan baru sebagai member pertama JOC telah memperkuat keyakinan saya bahwa melanjutkan kegiatan dengan tabah dan ulet merupakan jalan terdekatnya mengabulkan misi kita..Mari kita lanjutkan kegiatan, sekalipun kecil. Usahamu akan menjadi harapan kita sangat besar dan luar biasa pada suatu hari nanti...


Desi adalah member pertama dari orang Indonesia karena kebetulan ia berada di GBK pada waktu kegiatan pertama JOC. Ia bialang "hatiku tergerak dan bolehkah saya bergaung?" kata kata Desi tsb telah menjadi salah satu jawaban saya ketika ditanya media massa kenapa anda memulai kegiatan seperti ini.
Dan hari ini Desi membuat saya berinspirasi yang baru. Karena saya pernah mengatakan satu saat anak JOC berrumah tangga dan punya anak, sang orang tua tidak akan mengajarkan buang sampah semberangan. Itulah harapan JOC sekaligus harapan negara kita. Kehadiran Desi hari ini memperkuat misi dan harapan kita secara nyata... Juga ironinya ia adalah member pertama JOC... JOC tidak akan mungkin selama lamanya beraktivitas seperti sekarang namun jika member sekrang mulai berkeluarga nanti-antinya dan mengandung harapan kita,barangkali itulah saat bagi JOC bubar karena kita berhasil melahirkan harapan kita semua... Itulah misi kita yang kita harapkan..

-Tsuyoshi Ashida-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar